MUSI RAWAS, WartaKitaNews.com – Desa Manah Resmi, Kecamatan Muara Beliti, Kabupaten Musi Rawas (Mura), Sumatera Selatan (Sumsel) tercepat dalam pelunasan pajak bumi dan bangunan (PBB).
Hal tersebut diungkapkan Kepala Desa (Kades) Manah Resmi, Rudi Hartono dalam sambutan sekaligus membuka kegiatan Sosialisasi Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan (PBB-P2), di Kantor Desa Setempat, Kamis (30/12/2021).
Dikatakan Rudi Hartono Sosialisasi dilakukan dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk taat membayar pajak, terutama Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).
“Alhamdulillah, setiap tahunnya PBB Desa Manah Resmi ini selalu lunas dan sejak tiga tahun terakhir selalu lunas tercepat,” katanya.
Senada, Camat Muara Beliti, Sarjani melalui Kasi Pemerintahan, Habonaran Pane dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan tersebut.
“Sebagai warga negara kita harus mematuhi aturan pemerintah, salah satu membayar pajak baik PBB maupun pajak lainnya,” ujarnya.
Dirinya berharap kepada perangkat desa dan BPD Manah Resmi untuk selalu bersinergi dalam melunasi PBB.
“Mari, bersama mensosialisasikan dengan memberikan edukasi kepada masyarakat untuk mematuhi dan membayar pajak,” ajaknya.
Yang terpenting, sambungnya, jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan dan solusinya dengan selalu memberikan edukasi tentang pentingnya melunasi PBB kepada masyarakat.
“Jangan sampai terjadi saling menyalahkan. Sebagai Kecamatan Pusat Pemerintahan Kabupaten Mura, kita harus menjadi contoh Kecamatan lainnya dalam pelunasan PBB,” tegasnya.
Sementara, Kepala BPPRD Mura, Sunardin melalui Sekretaris BPPRD Mura, Dodi Irdiawan dalam materinya menyampaikan dalam Sosialisasi PBB-P2 tersebut membahas tentang pentingnya pajak.
Dijelaskannya, pajak merupakan salah satu sumber pendapatan negara guna mendukung pembangunan, serta desa akan mendapatkan pengambilan dari hasil pajak dan retribusi.
“Mari, bersama-sama meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya melunasi PBB dalam mendukung pembangunan di Kabupaten Mura demi terwujudnya Musi Rawas Mantab (Maju, Mandiri dan Bermartabat),” tandasnya. (And)